Posmalang.com - Batu . Ratusan warga Desa Bumiaji, Kecamatan Bumiaji Kota Batu datangi kantor DPRD  di jalan AP. III Katjoeng Permadi, Junrejo Kota Batu. Jum'at (22/12/2023).

Kedatangan ratusan warga yang didampingi  langsung oleh Kepala Desa Bumiaji Edi Suyanto, dalam rangka menyampaikan aspirasi terkait bencana banjir yang setiap tahun selalu melanda wilayah mereka.

Sejak tahun 2014 kalau sudah musim penghujan tiba bencana banjir selalu  melanda  wilayah desa Bumiaji.

"Bencana banjir seolah sudah menjadi langganan di wilayah kami, terutama di desa Beru, Binangun dan Jemoyo diakibatkan meluapnya Kali Paron. Hal ini sudah berlangsung cukup lama sejak tahun 2014, "Terang Edi Suyanto.

Kedatangan  ratusan warga Desa Bumiaji ke DPRD kota Batu untuk meminta para wakil rakyat  segera mengambil tindakan konkrit dan memperhatikan apa yang mereka  keluhkan.

"Kami datang dengan baik- baik, aspirasi warga kami harus didengar dan diperhatikan dengan baik pula, "Harapnya.

Edi menambahkan, warganya sudah cukup menderita dan trauma serta mengalami kerugian secara materil, inmateril maupun psikis."Hal ini selalu menghantui warga kami setiap saat dikala musim penghujan, imbuhnya.

Ditemui langsung oleh ketua DPRD kota Batu Asmadi S.P. meminta 20 orang perwakilan warga dan LSM didampingi Kepala Desa untuk mengadakan dialog.

Pada dialog yang dipimpin langsung  oleh ketua dewan dan wakil ketua serta beberapa anggota DPRD kota Batu dihadiri pula  oleh OPD terkait  serta LSM itu, menghasilkan beberapa kesepakatan dan keputusan, antara lain adalah:
Bahwa pembangunan perbaikan sempadan Kali Paron akan dilaksanakan pada tahun 2024.

Telah sepakat untuk melaksanakan pembangunan dan pembagi Kali Paron  melalui anggaran APBD tahun 2024 sebesar 3,5 Milyar, dan

Segera dilakukan identifikasi persoalan bencana banjir Kali Paron yang terjadi di wilayah  Desa Bumiaji, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu , pertemuan antara DPRD Kota Batu, Pemerintah Kota Batu melalui OPD terkait, Pemerintah Desa Bumiaji beserta masyarakat, beserta WALHI, LMDH, KTH, Perhutani, Tokoh Masyarakat dan pihak terkait lainnya.

Red.Ariad