Pelayanqn Kesehatan Bergerak yang dilaksanakan di 4 Desa terpencil wilayah Kecamatan Pagimana tersebut di hadiri langsung Tim Penanggung Jawab PKB Propinsi dan Pusat didampingi Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Banggai dr. I Wayan Suartika, ME bersama UPT Kesehatan Pagimana Urip S. Tambeo, A.Md. Kep.Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Banggai kepada media ini (5/7/2023) mengatakan bahwa kegiatan tersebut melibatkan 4 tenaga Dokter spesialis Dinas Kesehatan Kabupaten Banggai, yakni Dokter Spesialis Jantung dr. Maya Sofia, Spesialis Anak dr. Winarni Abdullah, Spesialis Penyakit Dalam dr. Enita dan Spesialis Kandungan dr. Christopel.Disamping kegiatan ke-4 Dokte spesialis diatas ada kegiatan lain, diantaranya pemeriksaan gula darah, pelatihan Kader Posyandu 4 Desa, penyuluhan Dizi bagi Bumil dan pemantauan kondisi dan kualitas sanitasi lingkungan serta penyuluhan PHBS (Perilaku Hidup Bersih dan Sehat) kepada masyarakat.Diketahui, Rombongan Tim PKB Propinsi dan pusat bertolak dari Pelabuhan rakyat Kecamatan Pagimana pada (4/7/2023) menuju pulau Poat menggunakan jasa transportasi laut dan menempuh jarak sekitar 4 jam perjalanan.
Tim tiba di Pulau Poat dan langsung melakukan star awal kegiatan di Desa Balaigondi lalu menuju Desa Tampe selanjutnya ke Desa Bajo Poat dan Desa Tampe. Ke-4 Desa tersebut mendiami Pulau Poat wilayah kecamatan Pagimana.
Sampai berita ini diterbitkan, tim PKB Kesehatan Propinsi Sulawesi Tengah sedang melaksanakan berbagai kegiatan yang menjadi program kerja sesuai rencana awal. (Tam)
0Komentar