Dobo (Kepulauan Aru) - Pemerintah Daerah Kabupaten Kepulauan Aru menyerahkan sebanyak 5 (lima) ekor hewan kurban berupa sapi dan kambing kepada Pengurus Hari-hari Besar Islam (PHBI) di wilayah kota Dobo Kecamatan Pulau-Pulau Aru.
Penyerahan Kelima hewan kurban menjelang perayaan Idul Adha 1444 Hijriah tahun 2023 tersebut diserahkan langsung oleh Bupati Kepulauan Aru dr. Johan Gonga bersama Plt. Sekda Jacob Ubyaan dan sejumlah pimpinan OPD lingkup Pemkab Kepulauan Aru, di halaman apel kantor Bupati setempat Selasa, (27/06/2023)
Bupati Gonga mengatakan penyerahan ke- 5 ekor hewan kurban berupa 3 ekor sapi dan 2 ekor kambing oleh pemerintah Daerah kepada umat muslim di 3 Mesjid itu dalam rangka memperingati hari raya Idul Adha 1444 Hijriah
"Dalam rang memperingati hari raya Idul Adha, maka kami Pemerintah Daerah Kepulauan Aru menyerahkan bantuan hewan kurban sebanyak 5 ekor yakni sapi 3 ekor dan kambing 2 ekor kepada tiga masjid di wilayah kota Dobo,” ucapnya.
Gonga menambahkan, pemberian lima ekor hewan kurban tersebut merupakan wujud kehadiran Pemkab Kepulauan Aru kepada masyarakatnya tanpa membedakan kelompok, ras, suku dan agama.
" Jadi hewan kurban yang telah diserahkan kepada pihak mesjid tersebut nantinya disalurkan bagi mereka yang membutuhkan. “Semoga hewan kurban ini dapat bermanfaat bagi umat khususnya di kota Dobo,” ujar Gonga.
Bupati mengatakan untuk menunjang kegiatan keagamaan seperti itu, tentu Pemerintah Daerah terus mendukung guna peningkatan iman dan takwa setiap umat yang ada di "Bumi Jar Jargaria Sarkwarisa ini.
“Pada prinsipnya, kegiatan-kegiatan seperti ini kami pemerintah daerah terus mendukung dan saya juga berpesan agar tetap menjaga tali silahturahmi antar sesama sehingga hubungan kita tetap terjaga" Kata Gonga
Di kesempatan itu, atas nama Pemerintah Daerah Bupati mengucapkan selamat Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah kepada seluruh umat Muslim yang ada di Maluku khususnya di Kabupaten Kepulauan Aru.
"Atas nama Pemerintah, saya mengucapkan selamat Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah kepada seluruh umat Muslim yang ada di Maluku khususnya di Kabupaten Kepulauan Aru,” ucap Gonga. (***)
0Komentar